Selasa, 19 Mei 2015

PERKEMBANGAN KUNCI DARI MASA KE MASA

Benda ini bentuknya kecil, biasanya kamu taruh saku dan selalu kamu bawa kemanapun kamu pergi. Benda ini memiliki jasa yang sangat besar bagi kehidupan kita terutama bagi pengamanan benda berharga kita. Yups, apalagi kalau bukan anak kunci dan lock (rumah kunci). Kedua benda ini sudah digunakan oleh manusia sejak ribuan tahun lalu loh. Buktinya, Kunci sudah digunakan sejak 4000 tahun yang lalu di Mesir Kuno. Konon katanya, kunci ditemukan oleh Theodoros dari Samos pada awal abad ke-6 SM.
Bahan yang digunakan pada kunci tersebut adalah kayu. Bentuknya sangat sederhana, serupa palang pintu rumah di pedesaan. "Kunci" ini terdiri atas dua batang vertikal, satu horisontal, dan anak kunci. Bila palang horisontal dimasukkan di celah dua batang vertikal, dari batang vertikal pertama akan turun batang-batang ramping kecil yang akan masuk ke lubang-lubang bagian horisontal. Batang horisontal tertahan, pintu pun teralang. Prinsip kerja itulah yang menjadi dasar dalam pembuatan kunci pasak, kunci pertama yang dikenal di masyarakat.
Mesir menjadi negara yang paling dikenal memakai kunci pasak dalam kerajaannya. Mulai mengunci gerbang kerajaan hingga menyimpan harta dalam sebuah peti. Makanya, kunci pasak lebih dikenal dengan kunci peti harta karun. Kunci semakin berkembang pada zaman romawi kuno. Orang-orang bangsa romawi kuno menyempurnakan prinsip kerja kunci Mesir dengan membuat kunci dengan bahan dasar logam yang lebih kuat dari kayu. Pada batang anak kunci dibuat bergerigi tak beraturan agar kunci sulit ditiru.
Kunci Yale
Penggunaan kunci semakin menyebar ke Eropa dan Amerika. Nama ahli kunci terkenal asal Connecticut Amerika Serikat terkenal Linus Yale Sr disebut-sebut sebagai penemu kunci pin-tumbler pertama di dunia. Temuan pria Connecticut itu dinilai sebagai salah satu kunci paling aman dan pertama kali diproduksi secara massal. Hingga akhirnya kunci penemuannya dipatenkan tahun 1861, dan disempurnakan pada tahun 1865. Kunci buatan Linus Yale Sr itulah yang sering kita jumpai sekarang di rumah. Pada perkembangannya ada berbagai jenis kunci  selain kunci rumah modern yang paling umum (pin-tumbler). diantaranya adalah; tubular key, transportation key dan skeleton key.
tubular key
Tubular Key adalah kunci yang sulit di duplikat, sebab tuas kunci tersebut berongga dan memanjang serta berdiameter lebih besar daripada kunci lainnya. gerigi di silindernya susah ditiru karena terletak di dalam. Kunci Tubular biasanya terlihat pada kunci sepeda , kunci komputer, lift, dan berbagai perangkat yang dioperasikan dengan koin seperti mesin penjual , dan mesin cuci yang dioperasikan dengan koin.
transportation key
Transportation key memiliki fungsi simetris pada kedua sisinya. Kunci ini bisa digunakan dalam posisi terbalik sekalipun. Bahkan sekarang ada immobilizer key yang bisa mendeteksi pemilik lewat microchip.
Skeleton Key

Skeleton key desainnya simpel dan mempunyai poros silinder yang biasa disebut shank. karena bentuknya sederhana, kunci ini punya tingkat keamanan rendah. Beberapa benda yang berukuran sama dengan skeleton key bisa digunakan untuk membukanya.

sumber :
koran Jawa Pos
wikipedia.org
liberty-aries.blogspot.com

gambar :
m4.sourcingmap.com
image2.indotrading.com
photobucket.com
www.indonetwork.co.id
proriau.com